Training Plan (TP) @skolari.id adalah Koentji

Training Plan atau program perencanaan latihan adalah suatu rencana rangkaian kegiatan latihan yang dibuat berdasarkan kebutuhan yang spesifik. Sebagai contoh adalah TP untuk event race tertentu ; pembuatannya berdasarkan medan yang akan ditempuh, jarak, iklim dan cuaca serta kekuatan maksimal peserta. Dengan dasar pembuatan tersebut, Coach Skolari akan membuat suatu perencanaan latihan harian, mingguan dan jadwal pertemuan sehingga seorang peserta akan benar-benar siap ketika menghadapi dan menempuh event race yang dipilih baik secara mental maupun fisik.
Jenis-jenis training plan terdiri dari beberapa model. Untuk training plan Road 10 K, Half Marathon (HM) dan Full Marathon (FM) dibuat berbeda untuk memastikan kekuatan dan kesiapan peserta. Pada model ini berbagai jenis latihan diramu menjadi satu dalam satu program seperti latihan interval, tempo run, easy run dan long run. Tujuannya untuk membangun kekuatan fisik dan mental peserta agar siap dan kuat menghadapi event race yang akan diikuti. Demikian pula jika race yang akan diikuti bersifat “trail run”, maka training program akan menekankan pada latihan endurance dan ketahanan menghadapi uphill serta downhill.
Disamping itu semua, Coach Skolari dibantu dokter akan memberikan saran2 nutrisi serta asupan agar kesehatan fisik tetap bugar dan terjaga dengan baik. Tak lupa penggunaan gear yang benar juga akan diajarkan.
Sesuai dengan misi Skolari untuk membuat masyarakat dapat berlari dengan Benar-Sehat-Bahagia, maka mengikuti program Training Plan sangat disarankan . Benar secara Teknis, Sehat secara Fisik, dan Bahagia secara mental. Ingat kata-kata bijak Fail to Plan = Plan to Fail. Training Plan Skolari adalah Koentji ???